Rabu, 02 Mei 2012

Sekilas Tentang Oracle Explorer Data Collector



Bagi anda yang memiliki server berbasis SUN System / Server SUN Oracle, pastinya pada waktu tertentu kita perlu melakukan collecting log dari server yang ada, tujuanya bisa untuk sebagai data log rutin, atau bisa juga data log untuk disampaikan kepada vendor ketika server problem.

Oracle menyediakan tools sendiri untuk melakukan data collecting log ini. Tools tersebut adalah Oracle Explorer Data Collector. Tools ini bisa didapatkan jika server kita sudah terdaftar di oracle. 

Oracle Explorer Data Collector
- A collection of shell scripts and binary executables gathers information and creates a detailed snapshot of Oracle Sun system configurations and states
- Output enables Oracle engineers to assess Sun systems by applying the output against a knowledge-based rules engine
- Obtains information related to drivers, patches, recent system event history, and log file entries from the Oracle Explorer Data Collector output

Disini saya tidak akan menjelaskan detail cara instalasinya karena sudah ada lengkap di web oracle. Anda bisa melihatnya disini : http://docs.oracle.com/cd/E11857_01/em.111/e21076/ch1_install.htm

Setelah selesai di install tinggal dijalankan saja, berikut langkah-langkahnya :

1. Masuk ke folder nya :

# cd /opt/SUNWexplo/bin

2. Jalankan tools Oracle Explorer Data Collector

# ./explorer -v

Tunggu hingga semua proses collect data log selesai.

3. Setelah selesai, hasilnya dapat dilihat di folder : /opt/SUNWexplo/output
    isinya berupa file tar.gz : explorer.8781c724.server-2012.05.02.04.28.tar.gz

Nanti hasilnya tinggal di extract dan di analisa dari hasil log yang sudah di capture oleh Oracle Explorer Data Collector tersebut, atau bisa juga untuk dikirimkan lansung ke vendor oracle untuk di analisa lebih lanjut jika memang ada problem pada servernya.


Dony Ramansyah
site : http://dony-ramansyah.bravehost.com
blog : dony-ramansyah.blogspot.com
email : dony.ramansyah[at]gmail.com
Registered linux user : ID 400171

1 komentar:

Riski Syendi mengatakan...

kita juga punya nih artikel mengenai 'Oracle', silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/5239/1/JURNAL%20SKRIPSI%20Widhya%20Wijaksono.pdf
terimakasih